Sabtu, 20 April 2019

Masyarakat Antusias Sambut Jokowi di Grand Indonesia Nasional 1 jam yang lalu - CNN Indonesia




Jakarta, CNN Indonesia -- Masyarakat berkumpul menantikan kedatangan Presiden Joko Widodo di Grand Indonesia, Jakarta, setelah beredar kabar bahwa Mantan Gubernur DKI itu akan mengunjungi lokasi tersebut.

Pantauan di sekitar West Mall Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (20/4), pengunjung sudah memenuhi Lobi Amarta di Grand Indonesia untuk satu tujuan yakni melihat kedatangan Presiden dan rombongan.

Salah satu pengunjung yakni Meliana yang mengaku sebagai penggemar berat Jokowi itu rela berdesakan untuk bisa berkesempatan melihat lebih dekat Jokowi saat nanti tiba.

"Saya lewat tadi, kok ramai sekali. Saya tanya ternyata katanya Pak Jokowi mau datang. Ya saya tunggu saja di sini," ucapnya.

Tak hanya Meliana seorang, bahkan sejumlah kelompok masyarakat pendukung Jokowi juga sudah terlihat berkumpul memenuhi area lobi Grand Indonesia ketika mendengar presiden akan hadir di pusat perbelanjaan itu.

"Tidak sengaja kita. Memang mau kumpul-kumpul memang di Grand Indonesia. Pas dengar Pak Jokowi datang kami telepon semuanya biar datang," ujar Ani.

Sekitar pukul 13.30 WIB, Presiden Jokowi tampak hadir dan langsung disambut oleh masyarakat yang telah menantinya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo memilih bersantai di Istana Bogor, Jawa Barat, usai pemilu yang bertepatan dengan hari libur Paskah pada Jumat (19/4).

Calon presiden petahana nomor 01 itu sebelumnya menyempatkan diri salat Jumat di Masjid Baitussalam yang berada di lingkungan Istana Kepresidenan Bogor.

Usai salat Jumat sekitar pukul 12.30 WIB, Jokowi kembali ke Wisma Bayurini. Namun sebelumnya, Presiden sempat menyapa warga serta bersalaman dan berswafoto dengan mereka.

[Gambas:Video CNN](ard)






Read More

Komposisi Skuat Menguntungkan Man City atas Tottenham - detikSport




Jakarta

-

Manchester City

disebut punya sebuah keuntungan dari

Tottenham Hotspur

. Yakni skuat yang lebih tebal dan berkualitas sehingga rotasi amat memungkinkan.

City akan menjamu Tottenham di Etihad Stadium, Sabtu (20/4/2019) malam WIB di lanjutan Liga Inggris. Laga ini hanya berjarak kurang dari tiga hari dari pertemuan kedua tim di leg kedua perempatfinal Liga Champions.

Di pertandingan tersebut City dipastikan tersingkir, meski menang 4-3. The Citizens kalah gol tandang dalam agregat 4-4.

Secara permainan, kedua tim dinilai mirip-mirip karena sama-sama mengusung sepakbola menyerang. Namun untuk pertandingan kali ini, kondisi di dalam tim dinilai berbeda.

City punya skuat yang lebih tebal sehingga rotasi memungkinkan dilakukan tanpa mengurangi kualitas tim. Misalnya Sergio Aguero bisa digantikan oleh Gabriel Jesus, atau Benjamin Mendy digantikan Fabian Delph.

Sementara Tottenham yang kehilangan Harry Kane karena cedera, praktis cuma punya Fernando Llorente sebagai pengganti. Son juga bisa dimainkan sebagai penyerang tengah, namun baik dia maupun Llorente tak punya atribut yang dipunyai Kane, misalnya soal menahan bola.

Eks manajer Tottenham Tim Sherwood percaya komposisi skuat ini menentukan di pertandingan malam nanti.

"Kedua manajer tahu sebuah cara untuk bermain, yakni dengan adu depan, dan mereka mendukung para pemain masing-masing. Saya rasa kita akan melihat Man City yang berbeda, mereka punya skuat yang lebih baik sehingga bisa menata ulang tim," ujarnya dikutip Sky Sports.

"Saya tak yakin Tottenham punya kemewahan itu. Itu sangat penting untuk kedua tim, sungguh penting."

"Liga Champions sekarang sudah lenyap untuk Man City, mereka akan menginginkan juara Premier League secara beruntun, yang mana mereka mampu dan yakin akan diwujudkan," tandasnya.

(raw/mrp)













Read More

Ini 6 Suplemen Alami untuk Tingkatkan Daya Ingat - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Memiliki ingatan yang lemah bisa mengkhawatirkan dan membuat frustasi. Penyebab paling umum adalah kurang tidur, depresi, cemas, defisiensi nutrisi, dan pengaruh obat-obatan tertentu.

Ada sejumlah cara yang dapat dilakukan untuk membantu meningkatkan memori, meningkatkan kreativitas, dan mempercepat proses berpikir, salah satunya dengan mengonsumsi suplemen alami.

Berikut ini beberapa obat alami yang dapat membantu Anda meningkatkan daya ingat, seperti dilansir dari Boldsky, Sabtu (20/4/2019).  

Minyak kelapa

Minyak kelapa murni dapat meningkatkan memori dan fungsi kognitif serta mampu mengisi sel-sel otak Anda. Terlepas dari itu, minyak kelapa juga mampu menurunkan kolesterol, meningkatkan energi dan kesehatan kulit serta rambut.

Untuk memanfaatkan suplemen alami ini, Anda dapat mengonsumsi satu sendok teh minyak kelapa murni dua kali sehari. Tambahkan ke dalam smoothie atau salad.

Minyak ikan

Ikan adalah sumber yang kaya asam lemak omega 3 yang memainkan peran utama dalam fungsi otak. Asam lemak omega 3 terakumulasi dalam hipokampus otak dapat meningkatkan transmisi sinaptik. Sel-sel memori mampu berkomunikasi dan mengirimkan pesan lebih mudah karena tingginya kadar asam lemak omega 3.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition menemukan hubungan antara asam lemak omega 3 dan fungsi kognitif pada orang dewasa paruh baya.

Untuk mendapatkan manfaat pada peningkatan daya ingat, Anda bisa mengonsumsi suplemen minyak ikan atau makan ikan berlemak seperti makarel, salmon, sarden, dan tuna.

Kunyit

Kunyit mengandung senyawa polifenol yang disebut curcumin yang memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi. Curcumin meningkatkan ekspresi enzim yang menghancurkan protein beta-amiloid. Penumpukan protein beta-amiloid mengganggu komunikasi antara sel-sel yang menyebabkan memori buruk.

Sebuah studi penelitian telah menunjukkan bahwa curcumin memiliki kemampuan untuk menurunkan stres oksidatif dan peradangan di otak yang terkait dengan daya ingat yang melemah.

Tambahkan kunyit dalam makanan Anda, dan untuk meningkatkan ketersediaan hayati curcumin tambahkan lada hitam.

Madu

Madu memiliki efek nootropik, seperti efek penambah ingatan, serta aktivitas neurofarmakologis, seperti anti-depresi, antikonvulsan, ansiolitik, dan aktivitas antinosiseptif.

Studi penelitian menunjukkan bahwa madu meningkatkan daya ingat dan konsentrasi. Minum dua sendok makan madu dua kali sehari, lalu rasakan perubahan pada memori Anda.

Ginkgo biloba

Ginkgo biloba mengandung senyawa seperti terpene trilakton dan flavonoid. Senyawa ini meningkatkan aliran darah yang kaya oksigen ke otak, melindungi terhadap penyakit neurodegeneratif, dan mendorong pertumbuhan koneksi saraf yang sehat. Namun, untuk mengonsumsinya, disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Ginseng

Ginseng telah digunakan dalam pengobatan Ayurveda dan Cina untuk meningkatkan daya ingat dan menunda penuaan. Suplemen ini mengandung komponen aktif yang disebut ginsenoside yang meningkatkan enzim antioksidan internal dan mengurangi kerusakan sel otak.

Studi penelitian telah menunjukkan bahwa ginsenosides dapat melindungi sel-sel otak dan mencegah degenerasi saraf, sehingga bisa meningkatkan daya ingat.

Sebagai tambahan, untuk meningkatkan memori, sebaiknya Anda mengonsumsi makanan yang kaya vitamin B12, vitamin C, seng, dan asam folat, serta hindari konsumsi lemak jenuh.

Lalu, latihlah otak dengan permainan-permainan seperti teka-teki silang atau teka-teki sudoku. Lakukan aktivitas fisik yang teratur, hindari stres, dan tidurlah yang nyenyak.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

suplemen kesehatan, daya ingat


Read More

Penjelajah Temukan "Balon Hidup" di Palung Jawa, Spesies Baru? - KOMPAS.com

Para ilmuwan dan penjelajah yang tergabung dalam Ekspedisi Five Deeps menemukan 'balon hidup' di Palung Jawa. Apakah spesies baru?
Read More

Pengusaha soal Pilpres: Secara Histori Quick Count Menang Ya Menang - detikFinance




Jakarta

- Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menilai hasil hitungan cepat (qiuick count) yang dilakukan beberapa lembaga survei telah menumbuhkan kepercayaan investor menanamkan modal di Indonesia.

Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan Roeslani mengatakan, hitungan cepat beberapa lembaga survei dianggap sudah pasti bagi investor maupun dunia usaha.

"Kalau dunia usaha kita realistis secara histori kalau quick count menang ya menang, that's the fact," kata Rosan saat dihubungi detikFinance, Jakarta, Sabtu (20/4/2019).

Fakta bahwa hitungan cepat menjadi pegangan para investor, Rosan mengaku, sudah berbicara langsung kepada para pelaku yang mendukung paslon nomor urut 01 dan 02.

"Saya bicara dengan para pengusaha dari 01 02 mereka sangat realistis yang selama ini yang dimenangkan quick count tidak pernah meleset," ujar dia.

Hanya saja, kata Rosan, laju investasi yang masuk tidak akan kencang lantaran ekonomi nasional sendiri masih stagnan pertumbuhannya.

Meski demikian, Rosan menjamin bahwa para investor tidak lagi wait and see atau menahan laju investasinya di Indonesia meskipun baru ada hasil hitungan cepat.

"Iya, tapi keadaan seperti ini supply and demand memang lagi flat, bukan karena wait and see," ujar Rosan.

Diketahui, pasar modal Indonesia pasca quick count, Kamis (18/4/2019) begitu bergairah. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus bergerak di zona hijau.

Antusiasme dari investor asing yang begitu besar. Perdagangan baru berjalan sekitar satu jam saja dana asing tercatat sudah masuk Rp 1,2 triliun di semua pasar.

Melansir data RTI, Kamis (18/4/2019), nett buy itu terdiri dari aksi beli investor asing di pasar reguler sebesar Rp 1,22 triliun, sedangkan di pasar nego dan tunai tercatat nett sell sebesar Rp 23,64 miliar. (hek/hns)












Read More

Nissan Mulai Unjuk Gigi Penjualan Livina Masuk 10 Besar - Okezone










JAKARTA - Produsen Nissan kini mulai unjuk gigi kembali setelah sebelumnya sempat terdiam karena hanya mengandalkan produk Livina lama di kelas LMPV untuk pasar automotif nasional.

Sejak meluncurkan produk all new Livina, Nissan kembali menggugah pasar kendaraan keluarganya. Tercatat dari data yang dikeluarkan Gabungan Industi Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sepanjang kuartal pertama, posisi Nissan all new Livina masuk sepuluh besar.



Dimana raihan penjualan Nissan all new Livina mencapai 2.722 unit dengan posisi keenam tepat dibawah penjualan Honda Mobilio yang berada di posisi kelima dengan angka penjualan 3.616 unit.

 


Pencapaian penjualan all new Livina sendiri terbilang cukup moncer sejak diluncurkan pada Februari kemarin. Mengingat Livina juga dibayangi dengan saudara kembarnya yang lebih dulu meluncur yakni Mitsubishi Xpander yang kini berada di urutan kedua setelah Toyota Avanza.

Sedangkan penjualan sepanjang Maret 2019, Nissan all new Livina berada di posisi kelima dengan angka penjualan 2.439 unit. Tepat dibawah Livina terdapat Honda Mobilio di urutan keenam dengan penjualan Maret sebesar 2.026 unit.

 

Nissan all new Livina hadir dengan lima tipe pilihan E, EL manual, EL automatic, VE manual dan VL automatik, all new Livina memberikan pilihan lengkap pada konsumennya.

Tipe paling rendah E dibanderol dengan harga Rp198,8 juta sedangkan tipe tertingginya VL automatik dibanderol dengan harga Rp261,9 juta.

(muf)















Read More

SUV China Ini Kembali Tumbangkan CR-V dan Glory 580 - VIVA - VIVA.co.id


VIVA – Pertama kali Wuling Motors memperkenalkan mobil berjenis Sport Utility Vehicle miliknya, pada 23 Januari 2019 lalu. Mobil yang dimaksud adalah Almaz, dengan dipersenjatai mesin DOHC DVVT empat silinder, berkapasitas 1.500cc turbo.




Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo, produsen mobil asal Tiongkok tersebut telah mengirim Almaz dari pabrik ke diler di Februari, yakni sebanyak 586 unit. Artinya secara wholesales lebih unggul ketimbang CR-V.

Sebab di bulan kedua, SUV Honda yang juga dibekali mesin 1.500cc turbo itu hanya terjual 454 unit. Menanggapi hal tersebut, beberapa waktu lalu Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy mengaku tidak khawatir.




"Itu secara wholesales kan, kalau dilihat retail (diler ke konsumen) CR-V masih 1.000 unit lebih di Januari sampai Februari. Wholesales kami harus sesuaikan, kalau sembarangan bisa babak belur (stok diler numpuk)," ujarnya.

Di Maret, penjualan Almaz dari pabrik ke diler tercatat 397 unit, artinya mobil gagah yang jadi paltform Chevrolet Captiva baru tersebut lebih unggul dari kompetitornya. Sebab, CR-V yang ditawarkan dalam dua varian hanya terjual 257 unit di bulan ketiga.





Bahkan dibandingkan dengan merek China, seperti DFSK Glory 580 yang memiliki mesin 1.500cc turbo, penjualan Almaz masih lebih besar. Menurut Gaikindo, Glory 580 1.5 yang ditawarkan dalam tiga varian hanya terjual 23 unit di Maret dan 27 unit di Februari. (mus)



Read More